GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Sejumlah badut-badut penghibur yang ada di Kota Gorontalo akhirnya diamankan pihak Satpol-PP Kota Gorontalo dan Dinas Sosial Kota Gorontalo, Senin (30/10/2023).
Informasi yang dirangkum gopos.id, pihak Satpol PP Kota Gorontalo bersama Dinas Sosial Kota Gorontalo yang melakukan penertiban terhadap para badut-badut penghibur tersebut.
Namun hal ini mendapat sorotan dari masyarakat dan netizen pengguna sosial media.
Beberapa netizen mengungkapkan kekesalan serta kekecewaannya kepada Satpol PP yang melakukan tindakan tersebut.
“Kalau ada kejadian aneh atau perlakuan yg tidak wajar dilakukan oleh oknum satpol PP ke teman2 yg memakai baju badut ini, tlong di infokan ke saya. Saya dampingi secara hukum dan gratis,” ucap netizen di sosial media Instagram, dagelon_gorontalo.
“ada mancari ati tida mengemis, yg meresahkan itu anak2 kacili d perempatan yg ba paksa2 minta doiii,” tulis netizen.
“Padahal dorang itu b hibur d jln, masyarakat juga tdk terganggu,” tulis beberapa netizen.
“APASIH CAPER BANGET DAH, KENAPA GAK PARKIR LIAR AJA YANG DITERTIBKAN? ATO ANAK2 YANG JAGA BAPAKUSA BAMINTA DOI BARU DORANG BA KUKU AKAN KALO TIDA MOKASE POLI A.
Sementara itu Pihak Satpol-PP Kota Gorontalo saat dikonfirmasi masih enggan memberikan komentar terkait pengamanan badut-badut tersebut hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum, Nurhediyati Tome.
“Bisa langsung ke kasat pak, karena kalau kita memberikan keterangan atau diwawancarai, informasi semua langsung dari kasat,” ucapnya kepada gopos.id, Salasa (31/10/2023)
Sementara itu, saat didatangi di Kantor Satpol-PP Kota Gorontalo, Kasatpol PP Kota Gorontalo, Moh Mulky Datau masih tengah melakukan rapat.
“Bapak masih rapat, masih sibuk, belum bisa di ganggu,” ucap salah satu anggota satpol PP. (Putra/Gopos)