GOPOS.ID, LIMBOTO – Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo menggelar workshop penyusunan LPPD (Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah). Workshop ini dilaksanakan di Swiss Belhotel Maleosan Manado, Sulawesi Utara di hadiri oleh semua OPD Kabupaten Gorontalo yang berlangsung selama 4 hari mulai dari senin 8 Februari sampai 11 Februari 2021.
Sekretaris Daerah Hadijah U Tayeb menegaskan bahwa workshop ini nantinya sebagai peningkatan kinerja pemerintah serta memberikan manfaat bagi pembangunan khususnya Kabupaten Gorontalo.
“Capaian LPPD kita dari tahun ke tahun memang selalu meningkat, namun demi mencapai lebih baik lagi butuh proses dan perjuangan,” ungkap Hadijah, Kamis 11/2/2021.
Khadijah mengatakan, era otonomi Daerah ini penyelenggaraan di Daerah haruslah mengacu kepada pelaksanaan otonomi yang bertanggungjawab serta Pemerintah Daerah harus di pertanggungjawabkan kepada masyarakat dan pemerintah Pusat sebagai bahan laporan pelaksanaan otonomi Daerah di Daerahnya setiap tahun.
“Workshop yang kita laksanakan ini penting artinya bagi kelancaran dalam pembuatan laporan. Sehingga seluruh SKPD mampu membuat laporan tepat waktu berdasarkan Indikator Indikator yang telah ada,” kata Hadijah.
Lebih jauh Hadijah menjelaskan prioritas utamanya ialah jajaran yang menyusun LPPD yang lebih baik berkualitas, yang terintegritas dengan informasi kinerja yang akurat dan akuntabel dan selesai dengan tepat waktu dan dapat dipertanggungjawabkan.
“Harapannya ini bisa diterapkan hasilnya akan baik karena kami yakin sesuai hasil laporan RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) kita 5 tahun melampaui target. (Putra/gopos)