GOPOS.ID, GORONTALO – Pencarian terhadap tiga warga yang tersesat di tengah hutan Desa Lembah Permai, Kecamatan Wanggarasi, Kabupaten Pohuwato, membuah hasil. Ketiga warga yang diketahui merupakan surveyor kehutanan itu ditemukan oleh Basarnas dan tim gabungan dalam keadaan selamat, Kamis (19/3/2020).
Tiga warga yang ditemukan itu yakni Sabri Djafar, Moh. Indra Tuna, dan Sandi S. Pakaya. Dengan ditemukannya ketiga warga tersebut, maka pencarian terhadap tujuh warga yang tersesat di hutan Desa Lembah Permai dinyatakan selesai. Sebelumnya empat warga yang tersesat telah ditemukan Basarnas Gorontalo dan tim gabungan pada Rabu (18/3/2020).
Informasi yang diperoleh gopos.id, tiga warga ditemukan Basarnas Gorontalo dan tim gabungan pada Kamis (19/3/2020), pukul 18.00 WITA.
Baca juga: Tujuh Warga Tersesat di Tengah Hutan Pohuwato, 4 Ditemukan, 3 Masih Hilang
Kepala Basarnas Gorontalo, Djefry Mewo, menjelaskan setelah menemukan 3 korban, Tim SAR Gabungan tiba di Posko Desa Lembah Hijau, Kecamatan Wanggarasi, Pohuwato.
“Dua korban Sabri Djafar dan Moh Indra Tuna, diserahkan kepada kerabatnya. Sementar 1 korban lainnya yaitu Sandi Pakaya, dievakuasi ke Rumah Sakit Bumi Panua,” ujar Djefri Mewo.
Menurut Djefri Mewo, pencarian telah membuahkan hasil yang baik. Seluruh korban pencarian berhasil ditemukan dengan selamat.
“Operasi Sar diusulkan ditutup, selanjutnya seluruh unsur yang terlibat dikembalikan ke instansi masing-masing,” ungkapnya.
Pencarian kali ini, Tim SAR Gabungan sempat dilanda hujan. Pencarian melibatkan Tim Rescue Kantor SAR Gorontalo 5 orang, Tim Rescue Pos SAR Marisa 6 orang; BABINSA TNI 2 orang; BRIMOB 3 orang; Anggota Polsek Wonggarasi 1 orang; BPBD Pohuwato 4 orang; Dinas Kehutanan 8 orang; Dinas Kesehatan 1 orang; BPKH 1 orang; serta masyarakat.(aldy/gopos)