GOPOS.ID, GORONTALO – Peristiwa pohon tumbang kembali terjadi di Kabupaten Gorontalo. Senin (13/6/2022), sebuah pohon pelindung di Desa Pentadio, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, mendadak tumbang. Kejadian itu mengakibatkan dua warga pengendara sepeda motor tertimpa ranting pohon dan harus dilarikan ke rumah sakit.
Informasi yang dirangkum gopos.id, dua warga yang tertimpa pohon tumbang itu mengendarai sepeda motor. Keterangan warga di sekitar lokasi kejadian, keduanya warga berjenis kelamin laki-laki, dan perempuan, itu bergerak dari arah berlawanan.
“Satu orang dari arah Limboto menuju Kota Gorontalo. Sementara satunya bergerak dari Kota Gorontalo menuju Limboto,” ungkap warga di lokasi kejadian.
Terinformasi bila salah seorang warga pengendara sepeda motor yang tertimpa pohon tumbang mengalami luka. Ia segera dilarikan ke rumah sakit Bhayangkara Limboto untuk mendapatkan perawatan.
Sementara itu pohon tumbang mengakibatkan arus lalu lintas yang di jalan raya Limboto-Kota Gorontalo mengalami macet total, Senin (13/6/2022). Pantauan gopos.id, pohon tumbang menutupi keseluruhan badan, sehingga kendaraan tak bisa melintas. (putra/gopos)