GOPOS.ID, KWANDANG – Sekretaris Daerah (Sekda) Gorontalo Utara (Gorut), Suleman Lakoro membeberkan angka stunting yang ada di daerah Gorontal Utara.
Dalam penjelasannya angka secara rata-rata angka stunting di tingkat nasional, Gorontalo Utara masih terhitung tinggi.
“Ini sesuai dengan angka nasional, kita di Gorontalo Utara angka stuntingnya masih agak tinggi,” beber Suleman.
Suleman menjelaskan untuk menekan angka tersebut, perlu langkah-langkah yang konkrit. Dan rana itu ada pada Dinas Kesehatan.
Artinya menurut Seuleman, bagaimana pihak terkait dalam hal ini Dinas Kesehatan dapat pemberian makanan tambahan. Juga makanan-makan yang bergizi.
Terlebih dalam melibatkan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, melalui program kegiatan yang berdampak pada penurunan angka stunting.
“Harus ada terobosan dari dinas terkait agar terjadi penurunan stunting,” imbuhnya. (isno/gopos)