GOPOS.ID, GORONTALO – Balai POM di Gorontalo bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Boalemo sepakat mewujudkan Pasar Tilamuta sebagai pasar aman. Artinya pasar bebas dari peredaran makanan yang mengandung bahan berbahaya.
Hal ini disampaikan Kepala Balai POM di Gorontalo, Yudi Noviandi bersama dengan Asisten III Setda Boalemo, Irwan Dai pada kegiatan Advokasi Program Pasar Aman dari Bahan berbahaya, Selasa (23/4/2019).
“Pasar aman dari bahan berbahaya merupakan program nasional yang telah memasuki tahun kelima. Dan pada tahun 2019 ini, Pasar yang diintervensi adalah Pasar Tilamuta,” kata Yudi mengawali pembicarannya pada saat memberikan sambutan kegiatan.
Sementara itu Asisten III Pemkab Boalemo, Irwan menyambut baik inisiasi dari BPOM Gorontalo ini. Bahkan pihaknya menyatakan bahwa program pasar aman sejalan dengan visi misi Bupati Boalemo.
Baca juga : Diskumperindag-BPOM Gorontalo Bersinergi Wujudkan UMKM Pangan Berkualitas
“Tujuan dari program pasar aman dari bahan berbahaya untuk memastikan bahwa produk pangan yang dijual di Pasar Tilamuta bebas dari kandungan formalin, borax dan pewarna tekstil. Tentunya ini akan memberikan rasa aman kepada masyarakat untuk berbelanja bahan pangan di Pasar Tilamuta,” kata Irwan.
“Tak hanya itu saja, keamanan pangan juga meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pemerintah dalam usaha pemenuhan pangan yang aman dan berkualitas,” timpanya. (andi/gopos)