GOPOS.ID, GORONTALO – Untuk kesekian kalinya. Pohon yang di pinggir jalan Tran Sulawesi di wilayah Kabupaten Gorontalo tumbang dan menutupi akses jalan. Kali ini pohon tumbang terjadi di jalan Trans Sulawesi Desa Timuato, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo, Senin (18/7/2022) dini hari pukul 01.15 Wita. Kejadian tersebut merenggut nyawa seorang pelajar usia 12 tahun.
Informasi yang dirangkum gopos.id, sebelum terjadi pohon tumbang wilayah Kabupaten Gorontalo diguyur hujan deras sejak Ahad (17/7/2022) malam. Selang beberapa setelah hujan agak reda, SN (50) warga Kecamatan Telaga, Kabupaten Gorontalo yang dari arah Isimu, Kabupaten Gorontalo hendak pulang ke rumah bersama istrinya ML dan putranya yang berusia 12 tahun. Ketiganya mengendarai becak motor (bentor). SN mengemudikan bentor, sementara ML dan putranya duduk di bangku depan.
Saat melintas di Tans Sulawesi Desa Timuato, Kecamatan Telaga Biru, tepatnya tak jauh dari lokasi SPBU Ulapato, Kecamatan Telaga Biru, mendadak sebuah pohon yang berada di tepi jalan tumbang. Nahas, saat pohon tumbang, SN bersama istri dan anaknya melintas. Braaak.. pohon yang berukuran besar dan setinggi lebih dari 6 meter itu menimpa bentor yang dikemudikan SN.
“Mereka tidak bisa menghindar karena pas lewat tiba-tiba pohon langsung roboh,” ungkap sejumlah warga di lokasi kejadian.
Warga berupaya memberikan pertolongan. Akan tetapi batang pohon yang berukuran besar serta terbatasnya peralatan membuat upaya evakuasi berjalan pelan. Setelah berhasil dievakuasi ketiga korban dibawa untuk mendapatkan pertolongan medis. Namun sayangnya nyawa putra SN tak bisa tertolong lagi. (Putra/gopos)