GOPOS.ID, BULAWA – Seorang ibu muda berinisial NH nyaris tewas setelah gantung diri, Selasa (25/7/2023) sekitar pukul 09.30 Wita. Beruntung nyawa warga Desa Mamungaa, Kecamatan Bulawa, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo itu berhasil diselamatkan setelah peristiwa itu diketahui tetangganya.
Informasi yang berhasil dirangkum Gopos.id menyebutkan, pemicu NH berniat nekat mengakhiri hidupnya lantaran depresi karena salah satu anak kandungnya telah dibawa oleh mantan suaminya. Menurut informasi, NH dan suaminya telah berpisah.
Alasannya, NH tidak rela jika anak yang dibesarkannya susah payah sedari kandungannya itu dibawa begitu saja oleh mantan suaminya tanpa persetujuannya.
Alhasil, NH pun depresi. Dia mengambil sarung dan berniat gantung diri di kamarnya. Saat itu, ibu muda itu sudah melilit sarung ke lehernya dengan posisi tergantung. Beruntung salah satu anaknya berumur empat tahun melihat yang menimpa ibunya dan mengadukan kepada tetangganya.
Nurjana Katili, tetangga korban, langsung menerobos masuk ke kamar dan memeluk korban dalam keadaan tergantung serta melepaskan sarung yang melilit leher NH.
Meski nafas tinggal sepenggal-sepenggal, NH berhasil diselamatkan. Seketika itu juga, korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Tombulilato di Kecamatan Bone Raya untuk mendapatkan pertolongan medis.
Setelah peristiwa ini, aparat bersama tokoh adat dan keluarga korban langsung menjemput anaknya yang dibawa oleh mantan suaminya untuk dipulangkan kepada korban NH dengan harapan agar peristiwa ini tidak terjadi lagi.
“Sekarang kondisi korban sudah membaik dan sudah keluar dari rumah sakit untuk rawat jalan,” singkat Bhabinkamtibmas setempat, Briptu Irhan Hamzah ketika dihubungi Gopos.id.(indra/gopos)