GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Segenap masyarakat bangsa Indonesia kembali memeringati Hari Kemerdekaan RI. Tak terkecuali di Kota Gorontalo. Momentum penuh makna dan nilai historis itu diharapkan menjadi penambah semangat dalam membangun daerah. Untuk itu Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, mengajak masyarakat berkolaborasi membangun daerah Kota Gorontalo.
Marten menjelaskan hari bersejarah 17 Agustus 1945 menjadi momentum kemerdekaan Republik Indonesia, yang setiap tahunnya selalu digelar secara meriah. Dirinya melanjutkan rasa syukur dan terima kasih, serta apresiasi kepada para pahlawan yang memperjuangkan bangsa ini dari penjajahan. Memperjuangkan nilai-nilai Persatuan dan Kesatuan.
“Kita setiap kali kemerdekaan itu kan pasti yang terpatri dalam hati sanubari warga negara Indonesia harus mampu memperjuangkan nilai-nilai persatuan kesatuan nilai-nilai kemerdekaan kebebasan,” kata Marten kepada awak media, Rabu (17/8/2022).
Wali Kota Gorontalo dua periode ini melanjutkan semangat juang, berani berkorban, jiwa nasionalisme, patriotisme harus ditunjukkan dalam bentuk karya. Pemerintah Kota Gorontalo juga telah mencanangkan hari ulang tahun kemerdekaan ke-77 Tahun sejak tanggal 1 Agustus 2022.
“Misalnya bagaimana bisa membangkitkan ekonomi, bagaimana kita bisa melakukan pembangunan, bagaimana kita bisa memberikan pelayanan yan1g baik kepada masyarakat dan sebagainya Oleh karena itu kami jajaran pemerintah kota Gorontalo pertama merayakan memperingati menyuarakan hari ulang tahun kemerdekaan ini,” tambahnya.
Politisi Partai Golkar ini, mengikuti detik-detik proklamasi kemerdekaan RI di gedung istana Jakarta, melalui virtual diikuti seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Gorontalo, Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Ardi Rahananto, Dandim 1304, letnan kolonel infanteri Arif Munawar, Kepala Kejaksaan Negeri Kota M Rudy.
“kepada seluruh warga mari kita berkolaborasi bersinergi untuk membangun bangsa ini melalui profesi kita masing-masing melalui tugas kita masing-masing khusus di Kota Gorontalo heboh seluruh warga mari kita bersatu untuk berjuang membuat kota Gorontalo makin lebih baik ke depan,” pungkasnya. (Sari/gopos)