GOPOS.ID, MARISA – Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Pohuwato, Saipul Mbuinga, ikut menjagokan Abdul Rahman Murad (ARM) pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024.
Hal itu terungkap di sela peresmian rumah aspirasi Abdul Rahman Murad di Desa Teratai, Kecamatan Marisa, Pohuwato.
Menurut Saipul, rumah aspirasi ini bentuk keseriusan ARM maju calon anggota DPRD Kabupaten Pohuwato tahun 2024. Daerah Pemilihan (dapil) satu di daerah pemilihan Kecamatan Marisa, Duhiadaa, Buntulia, dan Patilanggio, sehingga masyarakat tak perlu merasa risau, ketika memiliki aspirasi untuk membangun daerah.
“Kami sangat mensupport kehadiran dari sebuah rumah aspirasi. Insya Allah ini akan diikuti oleh kader-kader yang lain,” ujar Saipul, Jumat, (27/01/2023).
Saipul mengaku, jelang pemilu 2024 mendatang, Gerindra Pohuwato akan menurunkan tim survei lapangan. Sehingga setiap kader diharapkan bergerak lebih masif, melihat langsung dan menyerap aspirasi masyarakat.
“Diharapkan setiap Kecamatan memiliki rumah aspirasi seperti ini, sehingga menampung keluhan masyarakat di setiap wilayah masing-masing,” tutur Saipul
Wakil Ketua DPC Gerindra, Abdul Rahman Murad (ARM), menyampaikan langkahnya itu merupakan tekad yang kuat, bahkan dirinya siap mendedikasikan diri mengabdi untuk kepentingan masyarakat Pohuwato.
“Dalam rangka menampung aspirasi masyarakat, kami akan turun dari pintu ke pintu, tim akan bertanya kepada masyarakat, apa saja yang menjadi aspirasi masyarakat. Kami siap akan mendedikasikan diri menjadi bagian penting dari masyarakat,” tutup ARM (Adv/Yusuf/Gopos)