GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Politisi Risman Taha ikut membidik kursi Wali Kota Gorontalo dalam perhelatan Pemilihan Wali Kota-Wakil Wali Kota (Pilwako) Gorontalo 27 November 2024. Selain dukungan Partai Golkar, mantan Ketua DPRD Kota Gorontalo ini ikut menggaet dukungan Partai Demokrat.
Senin (13/5/2024), Risman secara resmi mendaftar penjaringan bakal calon Wali Kota-Wakil Wali Kota Gorontalo Partai Demokrat. Risman datang bersama tim Barisan Risman Taha (Barista) dan Sahabat Risman Taha (Sabari).
Risman Taha mengaku optimistis mewakili Partai Golkar pada bursa Pilwako. Optimisme itu didasari pada survey internal Partai Golkar.
“Yang jelas kami yakin survei dari Partai Golkar itu bukan abal-abal tetapi survei langsung di masyrakat. Saya memiliki kedekatan langsung dengan masyarakat meskipun saya tak punya jabatan jadi saya yakin masyarakat bisa memenangkan saya dalam survei itu,” jelas Risman.
Risman menjelaskan, ia memilih untuk ikut penjaringan Partai Demokrat karena berkaca pada dua periode sebelumnya. Partai Demokrat adalah koalisi dari Partai Golkar, sehingga secara chemistry (kedekatan) kedua partai tersebut sudah terbangun sejak lama.
“Walaupun Demokrat hanya tiga kursi, tetapi hokinya Partai Golkar itu dengan Demokrat. Terbukti dua periode sebelumnya Golkar menang bersama Demokrat,” tutupnya.(Rama/gopos)