GOPOS.ID, GORONTALO – Akses masyarakat terhadap fasilitas kesehatan makin mudah. Terlebih lagi dengan hadirnya Klinik Utama Izimut di Kecamatan Tibawa.
Klinik yang baru saja diresmikan oleh Bupati Gorontalo itu kini siap beroperasi dan menunjang akses layanan kesehatan bagi masyarakat. Dalam sambutannya, Bupati Gorontalo memberikan apresiasi atas kehadiran Klinik Utama Izimut ini.
“Dengan jumlah penduduk yang ada saat ini, 2 Rumah Sakit milik Pemda dan 19 Puskesmas yang tersebar saya pikir masih sangat kurang. Sehingga, kehadiran Klinik Utama Izimut bagi saya adalah kabar baik bagi masyarakat Kabupaten Gorontalo,” ungkap Sofyan saat ditemui usai peresmian Klinik Utama Izmut.
Sofyan mengatakan atas nama pemerintah daerah pihaknya bersedia untuk mendukung langkah-langkah yang diambil oleh pihwk Klinik Utama Izimut. Apalagi, dalam waktu dekat Klinik Utama Izimut diproyeksikan akan jadi rumah sakit.
“Angka stunting dan tingkat kematian ibu dan anak di Kabupaten Gorontalo masih cukup tinggi. Kami mendukung hal itu,” ungkap Sofyan.
Di tempat yang sama, pemilik Klinik Utama Izimut, M. Lukman Samsul mengatakan saat ini klinik miliknya dilengkapi dengan sejumlah saran dan prasarana yang cukup memadai. Sejumlah fasilitas yang saat ini sudah siap digunakan di antaranya adalah layanan Uni Gawat Darurat yang terbuka 24 jam, USG 4 dimensi dan 2 dimensi, serta layanan rawat inap dasar.
“Kami juga punya layanan apotek dan bisa melayani persalinan normal,” kata M. Lukman.
Untuk menunjang semua layanan di atas, Lukman mengatakan pihaknya menyediakan 10 dokter umum, 3 dokter spesialis dan 24 tenaga perawat dan bidan. Hal ini juga menjadi penunjang percepatan rencana peralihan Klinik Utama Izimuy menjadi Rumag Sakit Ibu dan Anak (RSIA).
“3 Dokter spesialis itu masing-masing 1 Dokter spesialis anak dan dua Dokter spesialis kandungan. Salah satu dari dokter kandungan itu memlikiki sub spesialis kanker,” ungkapnya. (Abin/Gopos)