GOPOS.ID, BULANGO ULU – Perhatian Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli untuk masyarakat Bone Bolango rasanya tidak ada batasannya. Kesibukan kerja bahkan waktu libur bukan menjadi penghalang baginya untuk bertemu langsung dan menyapa masyarakat yang telah mempercayainya menjadi orang nomor dua di Bone Bolango.Â
Seperti Rabu, (19/10/2022) sejak pagi hari Merlan sudah bersiap untuk berkunjung ke Kecamatan Bulango Ulu bersama beberapa pimpinan OPD. Jalan terjal menuju Kecamatan bagian ujung utara Bone Bolango itu tidak mengurungkan niatnya.Â
Bahkan ketika melewati kawasan Waduk Bulango Ulu yang merupakan proyek strategis nasional itu, Wakil Bupati perempuan pertama di Bone Bolango itu sempat tersesat hingga naik ke puncak gunung. Alhasil ia beserta rombongan harus putar balik untuk mencari jalan menuju Kecamatan Bulango Ulu.Â
Memasuki wilayah kecamatan yang dikenal dengan penghasil gula aren terbaik di Bone Bolango itu, Merlan tak lupa menyapa masyarakat yang berada di depan rumah masing-masing yang dibalas oleh mereka dengan sapaan hangat.Â
Sesampainya ditempat tujuan yaitu Kantor Bumdesma Hulu Perkasa sapaan hangat pun terus berlanjut. Bahkan kali ini dibarengi dengan tepuk tangan gembira. Ia bersama rombongan, pemerintah setempat dan masyarakat pun langsung melakukan penanaman cabai meskipun ditengah terik matahari yang menyengat.Â
Kata Merlan dirinya sudah ketiga kalinya berkunjung ke wilayah kecamatan tersebut. Namun untuk kali ini ia tersesat karena banyak jalan baru.Â
“Saya sudah 3 kali kesini dan tadi kesasar karena sudah ada jalan baru, namun itu bukan menjadi penghalang bagi saya untuk bertemu dengan bapak ibu sekalian sebagai bentuk perhatian kepada masyarakat,”ungkap Merlan.Â
Merlan pun tak lupa mendoakan masyarakat Bulango Ulu agar terus sejahtera dan dimudahkan rezeki yang dibalas oleh mereka dengan doa agar bisa melanjutkan perjuangan dan pembangunan di Kabupaten Bone Bolango. (Indra/Gopos)