GOPOS.ID, GORONTALO – Partai Amanat Nasional (PAN) ikut melakukan penjaringan bakal calon bupati (bacabup) untuk Pilkada Kabupaten Gorontalo. Saat ini sudah ada lima kandidat bakal cabup yang mengajukan pendataran ke DPD PAN Kabupaten Gorontalo.
Ketua DPD PAN Kabupaten Gorontalo, Ningsih Nurhamidin, menyebutkan semua bakal cabup yang mengajukan pendaftaran akan disampaikan ke DPP PAN untuk mendapat rekomendasi.
“Siapa yang nanti akan direkomendasikan oleh DPP itu yang akan kami perjuangkan,” ujar Ningsih usai menerima pendaftaran bakal cabup Gorontalo, Syam T Ase.
Menurut Ningsih, ada beberapa kriteria yang menjadi bahan pertimbangan untuk mendapatkan rekomendasi sebagai cabup. Salah satunya modal, baik modal politik, sosial, maupun finansial.
“Elektabilitas dan kualitas tentunya masuk dalam pertimbangan dalam rangka penentuan rekomendasi,” terangnya.(Abin/gopos)