GOPOS.ID, GORONTALO – Prof. Nelson Pomalingo terpilih kembali secara Aklamasi sebagai Ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Wilayah Gorontalo periode 2020-2025.
Nelson terpilih untu periode ketiga melalui Musyawarah Wilayah DMI Gorontalo, di Mesjid Agung Baiturrahman Limboto, Kabupaten Gorontalo, Rabu, (11/3/2020)
Sebelumnya ada beberpa orang yang ingin mencalonkan sebagai ketua DMI Gorontalo,. Namun mereka mengurunkan niatnya untuk maju karena melihat begitu besar dukungan dari pengurus Kabupaten Kota se-Provinsi Gorontalo untuk Prof. Nelson Pomalingo. Hal itu didasarkan pada prestasi yang dilakukan Nelson Pomalingo selama ini dalam memajukan DMI Wilayah Gorontalo.
“Hari ini kita melakukan Musyawarah Wilayah DMI pemilihan ketua dan Program-program. Intinya masjid ini menjadi basis umat kita dan potensi yang besar yang kita miliki,” ucap Nelson.
Lebih lanjut Nelson menuturkan masjid juga sebagai basis pengembangan peradaban. Terlebih Provinsi Gorontalo dikenal sebagai Serambi Madina, adat Bersendikan Sara, Sara Bersendikan Kitabullah. (Ari/Gopos)