GOPOS.ID, GORONTALO – Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Gorontalo ikut memeriahkan peringatan hari guru nasional yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kebudayaan Pemuda dan Olahraga (Dikbudpora) Provinsi Gorontalo.
Tidak hanya ikut memeriahkan, MKKS Kota Gorontalo dari perwakilan kepala sekolah di SMK Kota Gorontalo ini berhasil keluar sebagai juara dua pada dua cabang lomba yang diperlombakan. Kedua cabang lomba tersebut adalah tarian dana-dana tradional yang diikuti oleh MKKS SMK Kota Gorontalo dan lomba paduan suara Kepala Sekolah MKKS SMK Kota Gorontalo.
Sekretaris MKKS SMK Kota Gorontalo, Karyono mengatakan, peringatan hari guru nasional yang diselengarakan oleh Dikbudpora Provinsi Gorontalo ini diikuti oleh perwakilan MKKS SMA/SMK Kabupaten/Kota se-Provinsi Gorontalo.
“Alhamdulilah kita bisa ikut memeriahkan sekaligus keluar sebagai juara pada kegiatan tersebut,” ujar Karyono yang juga menjabat sebagai Kepala SMK Bina Taruna Gorontalo,Rabu (30/11/2022).
Karyono mengatakan, kegiatan ini telah dilaksanakan pada 17-18 November. Sedangkan pengumuman kejuaraan pada 25 November 2022.
Karyono berharap, kegiatan seperti ini kembali dilaksanakan tahun depan oleh Dikbudpora Provinsi Gorontalo dengan cabang lomba yang lebih beragam.
“Sehingga di situ menjadi ajang setiapp MKKS dan sekolah guru-guru bisa berinovasi baik dari cabang seni, olahraga, teknologi informasi maupun bidang pembelajaran lainnya,” sebut Karyono. (muhajir/gopos)