GOPOS.ID, BITUNG – Masyarakat Gorontalo rantau di Kota Bitung, Sulawesi Utara, menyelenggarakan Festival Walima untuk ketiga kalinya tahun 2022.
Kegiatan yang bertujuan untuk melestarikan tradisi Gorontalo itu, digagas oleh Kerukunan Keluarga Indonesia Gorontalo (KKIG) Kota Bitung, yang dipusatkan di kompleks Taman Kesatuan Bangsa, Kota Bitung, Minggu (30/10/2022).
Wakil Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli yang turut hadir menyaksikan Festival Walima 2022 KKIG Kota Bitung itu, mengaku kagum atas penyelenggaraan kegiatan itu.
”Spektakuler dan luar biasa pelaksanaan Festival Walima untuk ukuran penyelenggaranya adalah satu Ormas, yakni KKIG Kota Bitung,”ujar Merlan Uloli.
Menurut orang nomor dua di Kabupaten Bone Bolango itu, banyak hal yang perlu menjadi masukan bagi kita sebagai warga di Provinsi Gorontalo lewat Festival Walima 2022 yang dilaksanakan oleh warga Gorontalo rantau, KKIG Kota Bitung.
”Setiap menghadiri suatu kegiatan di luar daerah saya selalu membandingkan dengan apa yang ada di wilayah kita (Gorontalo). Biasanya kita menjumpai Walima hanya sampai di masjid, tapi kalau di sini diarak atau diparadekan. Bahkan disini Walima-nya diperebutkan oleh seluruh masyarakat secara tertib dan teratur,”terang Wabup Merlan.
Sementara jika kita bandingkan Walima di Gorontalo itu diberikan kepada para petinggi maupun pemimpin di daerah dan juga para pedzikir. Hal ini yang menjadi satu evaluasi bagi kita kedepan.
”Harusnya kita punya ada yang diantar kepada para pemimpin di daerah, ada untuk para pedzikir, dan harus juga ada yang diperebutkan oleh masyarakat,”ujar Wabup.
Dengan demikian, lanjut Merlan, masyarakat bisa merasakan kegiatan Festival Walima ini adalah sesuatu hal yang indah dan dikenang.
”Sebenarnya walima itu, maknanya bagaimana kita bisa berbagi rezeki kepada orang lain sehingga mereka bisa menikmati. Alhamdulillah di sini, benar-benar dinikmati oleh kalangan menengah ke bawah, dan itu berkahnya justru dapat,”kata Merlan.
Lebih jauh Wabup mengungkapkan, gelaran seperti ini, Insya Allah kita bisa buat di daerah di Bone Bolango, sehingga akan menjadi destinasi wisata baru. Seluruh OPD dan masyarakat kita tawarkan untuk mendesain seindah mungkin walima-nya.
“Jadi ini bentuk rasa cinta kita kepada Rasulullah Muhammad SAW, dan sebagai wujud rasa syukur kita kepada Allah SWT, serta rasa syukur atas sebagai kreatifitas masing-masing,”pungkas Wabup Merlan Uloli.
Pantauan di lokasi, pada pelaksanaan Festival Walima 2022 KKIG Kota Bitung itu, Pemerintah Kabupaten Bone Bolango ikut berpartisipasi dan menampilkan sebuah Tolangga miniatur dari Center Point Bone Bolango, dengan berbagai kue-kue khas Gorontalo. (Indra/Gopos)