GOPOS.ID, GORONTALO – Tim Logistik Polda Gorontalo, yang dipimpin oleh Karo Log Kombes Pol Deny Irwansyah, SIK bersama Tim sambangi polres jajaran Polda Gorontalo, Selasa (22/09/2020).
Kunjungan Tim ke polres jajaran dalam rangka melakukan supervisi terkait fungsi Logistik dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (pilkada) di 3 daerah nanti.
Sebagaimana yang diketahui bahwa tugas pokok dan fungsi Logistik sangatlah vital dalam proses penyediaan sarana dan prasarana.
“Karena begitu penting fungsi Logistik. Maka negara memberikan anggaran cukup besar untuk menyediakan sarana prasarana. Itu untuk mendukung terlaksananya program dan tercapainya tujuan organisasi,” jelas Deny
Oleh karena itu Dany berharap ada kesadaran dalam hal memelihara, menjaga dan merawat barang tersebut. Serta dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, sesuai peruntukannya.
“Harus ada kesadaran dalam memelihara dan menjaga barang ini dan dimanfaatkan sesuai peruntukannya,” harapnya.
Sementara itu Kabid Humas Polda Gorontalo, Kombes Pol. Wahyu Tri Cahyono, SIK menambahkan. Kegiatan Supervisi yang dilaksanakan oleh biro logistik tersebut selain mengecek kondisi sarana prasarana barang yang dimiliki oleh Polres Jajaran Polda Gorontalo juga mengecek kesiapan Logistik.
Dalam rangka mensukseskan Pilkada dan mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Provinsi Gorontalo. Karena tanpa dukungan logistik yang baik, nantinya dapat menghambat kinerja tugas anggota Polri di lapangan.
“Jadi kegiatan tersebut pengecekan logistik dan sarana prasarana yang dimiliki polres jajaran dalam menghadapi pilkada mendatang,” tandas Wahyu. (isno/rls/gopos)