GOPOS.ID, GORONTALO – Sebuah toko pakaian yang terletak di Jl. Sudirman Kelurahan Limba U1, Kecamatan Kota Selatan, Kota Gorontalo mengalami kebakaran, Selasa (25/1/2022) pukul 13.30. Sebanyak empat unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan. Api dengan cepat dipadamkan.
Dugaan sementara, sumber api berasal dari arus pendek listrik pada kipas angin yang terletak di dinding toko. Saat awal kebakaran, penjaga toko melihat api mulai membakar bagian kipas angin. Dalam hitungan detik, api mulai merembet ke lemari yang di dalamnya terdapat sejumlah pakaian yang dipajang.
“Begitu lihat api mulai membesar, saya langsung menghubungi pemadam kebakaran,” ujar Sahrul Thalib, pemilik toko.
Selang beberapa saat kemudian, empat unit pemadam kebakaran Pemkot Gorontalo tiba di lokasi. Petugas pemadam dengan sigap memadamkan kobaran api di toko yang terletak di depan kampus Universitas Negeri Gorontalo (UNG) itu.
“Dugaan sementara percikan api bersumber dari kipas angin,” kata Sahrul Thalib.
Api berhasil dipadamkan pukul 13.50 wita. Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.(sari/gopos)