GOPOS.ID, GORONTALO – Angka kemiskinan di Kabupuaten Gorontalo dalam rentang empat tahun terakhir terus menurun.
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Gorontalo mencatat angka kemiskinan di Kabupaten Gorontalo pada 2015 sebesar 21,8 persen. Selanjutnya pada 2019 menurun menjadi 18,06 persen.
“Bila dirata-ratakan penurunan kemiskinan di Kabupaten Gorontalo di atas 1 persen setiap tahunnya,” ungkap Kepala Seksi Integrasi Pengolahan Data Statistik, BPS Kabupaten Gorontalo, Yoga Wira Pratama.
Terpisah, Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, mengemukakan dirinya terus berfokus pada pengembangan sektor pertanian, peternakan dan perikanan. Kebijakan itu diberlakukan karena sebagian besar masyarakat Kabupaten Gorontalo menggeluti sektor pertanian, peternakan dan perikanan.
“Saya optimistis penurunannya juga akan bertambah kalau tidak ada Covid-19, tapi mudah-mudahan kalau terjadi penambahan itu tidak banyak,” ungkap Nelson, Senin (20/07/20).
Sejalan dengan pengembangan sektor pertanian, peternakan dan perikanan, Nelson Pomalingo, juga turut mendorong pengembangan UMKM. Termasuk individu seperti lansia dan kaum disabilitas. Langkah itu ditempuh Nelson dengan memberikan bantuan KUR dan bantuan pembangunan rumah untuk masyarakat kurang mampu.
“Kita juga telah membentuk generasi wirausaha baru. Jadi selain berusaha mereka juga membuka peluang kerja, sehingga angka pengangguran juga turun. Itu sudah hampir 5.000 yang kita bantu,” tandasnya.(Abin/gopos)