GOPOS.ID, GORONTALO – Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) mulai melakukan inovasi. Salah satunya saat kegiatan Gorontalo Health Festival (GHF), Sabtu (20/4/2019) di Atrium City Mall Gorontalo.
Pada Kegiatan Gorontalo Health Festival layanan Posyandu diberikan petugas kesehatan dari Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Gorontalo. Alhasil, responnya cukup tinggi.
200 anak diberikan pelayanan Posyandu. Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan partisipasi orang tua untuk melakukan posyandu terhadap anak mereka. Sehingga harapan D/S 100 persen bisa terwujud.
Dikatakan Kepala Seksi Kesga, Pengendalian Penduduk, KB dan Gizi, Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo, Syafiin Napu bahwa pemberian pelayanan Posyandu di Mall Gorontalo mendorong akses masyarakat untuk peduli terhadap pemeriksaan terhadap anaknya.
Baca juga : Layanan Kesehatan Gratis di Gorontalo Health Festival 2019
“Kalau di Puskesmas D/S hanya mencapai 30 persen sampai dengan 50 persen. Namun dengan inovasi Posyandu di Mall ini kita berharap ada kenaikan partisipasi hingga terwujudnya D/S yang mencapai 100 persen,”kata Syafiin saat memberi memberikan penyuluhan kesehatan pada kegiatan GHF, kemarin.
Dikatakan pria yang sering disapa Apin itu bahwa partisipasi orang tua untuk melakukan posyandu terhadap anaknya masih kurang. Kondisi ini salah satunya dipengaruhi oleh cara pandang orang tua yang merasa anaknya tidak perlu lagi dibawa ke posyandu seiring dengan pertambahan umur.
“Selain itu, minimnya kepercayaan para orang tua terhadap kinerja kader Posyandu juga berkorelasi positif terhadap jumlah kunjungan balita ke posyandu. Maka dari itu harus ada inovasi untuk meningkatkan pelayanan Posyandu,” terangnya.
Baca juga : GGC Tingkatkan Partisipasi Masyarakat Hidup Sehat
“Padahal posyandu merupakan ujung tombak layanan kesehatan dasar masyarakat. Penimbangan rutin dan penyuluhan kesehatan dari kader posyandu juga penting disadari oleh para orang tua khususnya yang memiliki balita untuk memantau perkembangan kesehatan buah hatinya,” tandasnya. (andi/gopos)