GOPOS.ID, JAKARTA – Rapper Iwa K baru-baru ini mengalami musibah karena ponsel pribadi miliknya dijambret. Namun, hal itu tidak membuatnya bersedih karena dia malah bersyukur karena mendapatkan barang lain.
Melalui Instagram pribadinya, Iwa K mengunggah foto kendaraan bermotor dalam 3 slide. Dia juga menceritakan kronologi bagaimana ponselnya dijambret. Meski ponselnya hilang, dia malah mendapat motor milik penjambretnya.
“Macam-macam cara sedekah. Bahkan, bisa langsung kontan dapet ganti yang berlipat-lipat. Contoh: sedekah hape, kontan diganti motor,” tulis Iwa K dikutip dari Instagram pribadinya @iwaktherockfish.
Kejadian itu terjadi setelah Iwa K menjemput sang istri, Wikan Resminingtyas dari kantor. Sebelum pulang, Iwa K dan istrinya pergi untuk makan bubur. Saat menuju ke tujuan, mobil Iwa K berhenti sesaat di lampu merah pertigaan petogogan yang mengarah ke radal.
Sambil menunggu, Iwa K memperlihatkan beberapa foto di ponselnya pada istrinya yang duduk di sisi kirinya. Saat itu, kaca jendela sedikit terbuka karena Iwa K tengah merokok. Namun, sebuah tangan merampas ponsel yang dipegangnya.
“Eh mendadak, dengan sangat cepat ada tangan yang rampas hape dari tangan gua.. yang jelas, itu bukan ukuran tangan yang besar, karena bisa ‘molos’ dengan leluasa di kaca jendela yang kebuka nggak terlalu lebar,” lanjutnya.
Iwa K spontan mengejar sang penjambret yang menaiki motor. Dua penjambret itu sempat berhenti seolah mengancam dengan memperlihatkan sebilah gagang senjata di pinggangnya.
Namun hal itu tidak menghentikan Iwa K untuk mengejar mereka karena ada sejumlah data-data penting pekerjaannya di ponsel tersebut. Saat Iwa K mulai mendekat, penjambret itu panik dan melarikan diri. Pelaku meninggalkan motornya begitu saja.
“Singkat cerita, motor terjatuh setelah mereka mencapai ke bagian belakang komplek dan langsung mereka tinggal dan mereka berhasil kabur dengan nyebrang parit,” tambahnya.
Meski ponselnya hilang, Iwa K justru mendapat rezeki nomplok yaitu motor milik penjambretnya. Sementara sebagian data penting di ponsel Iwa K bisa dipindahkan ke ponsel baru.
“Itulah kenapa gua bilang: sedekah hp, kontan diganti motor, ngiahahahahhaa. Alhamdulillah, sebagian besar data penting bisa gue pindahin ke hp yang sekarang. Cuma beberapa pekerjaan yang masih butuh revisi saja yang nggak selamat karena memang belum gua setor ke cloud atau google,” pungkasnya.
Iwa K mengingatkan agar berhati-hati ketika melewati daerah tersebut. Menurut informasi dari warga sekitar dan polisi di daerah tersebut memang sedang marak modus penjambretan hp seperti itu. (Nisa/Gopos)