GOPOS.ID, GORONTALO – Kebakaran yang melanda lima rumah dan toko di kompleks Pasar Kamis Tapa, Desa Talumopatu, Kecamatan Tapa, Bone Bolango mendapat perhatian Bupati Bone Bolango Hamim Pou. Sesaat setelah kebakaran, orang nomor satu di Bone Bolango itu langsung meninjau lokasi kebakaran, Senin (6/5/2019) sekitar pukul 13.00 wita.
Hamim datang ke lokasi kebakaran didampingi beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Selain menerima laporan dugaan penyebab kebakaran, Hamim ikut mengecek lokasi kebakaran yang kali pertama terbakar. Yakni di bangunan tempat usaha fotokopi.
Baca juga: 5 Rumah di Pasar Kamis Tapa Ludes Terbakar
Di sela peninjuan, Hamim Pou menekankan dua hal yang menjadi fokus perhatian Pemkab Bonbol terhadap insiden kebakaran di kompleks Pasar Kamis Tapa. Pertama, memastikan para korban mendapatkan hunian sementara.
“Sejalan dengan hal itu, kita juga memastikan mereka mendapatan bantuan pangan. Kita dari Pemkab Bone Bolango telah menyiapkan beras dan lauk pauk untuk keluarga yang tertimpa musibah,” ujar Hamim Pou.
Kedua lanjut Hamim Pou, menyiapkan bantuan stimulan untuk pembangunan rumah. Menurut Hamim Pou, Pemkab Bone Bolango akan memberikan bantuan pembangunan rumah yang pantas bagi pemilik bangunan, apabila warga yang bersangkutan memiliki tanah. Sebab, di lokasi yang menjadi kebakaran saat ini tak boleh lagi dilakukan pembangunan.
“Lokasi ini merupakan garis sempadan sungai. Sehingga secara aturan tidak bisa ada pembangunan di tempat tersebut,” tegas Hamim Pou.
Baca juga : Tips Membangunkan Anak untuk Sahur
Terpisah pemilik bangunan Roy Gobel sangat shock mengetahui tempat usahanya terbakar. Saat kejadian, Roy sedang tidak berada di tempat.
“Saya ada di rumah saat kejadian. Nanti istri tetangga yang menelpon menyampaikan tempat saya terbakar. Setelah itu saya bergegas datang ke lokasi,” ujar Roy yang tinggal di Kecamatan Suwawa, Bone Bolango itu.
Menurut Roy, dirinya belum bisa menaksir berapa besar kerugian yang dialami.
“Mungkin nanti satu atau dua hari kedepan baru diketahui,” tandas Roy.(muhajir/gopos)