GOPOS.ID, GORONTALO – Pemerintah Kabupaten Gorontalo memastikan akan membayar gaji 1.557 Tenaga Kontrak di Kabupaten Gorontalo pada tanggal 1 April 2024. Hal tersebut diungkapkan oleh Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, sabtu (30/03/24).
Neslson mengatakan pihaknya tidak mungkin menahan hak yang sudah semestinya didapatkan oleh tenaga kontrak. Apalagi saat ini adalah bulan ramadan sehingga kebutuhan pokok setiap rumah tangga pasti banyak.
“Kami pastikan pekan depan [asti cair, jadi tidak perlu khawatir. Kami sengaja mencairkan gaji secepatnya agar semua bisa menikmati lebaran dengan suka cita,” ucap Nelson.
Tidak hanya itu, Nelson juga memberikan apresiasi kepada seluruh tenaga kontrak yang ada di lingkungan Pemda Gorontalo. Sebagai ujung tombak keberhasilan program pemerintah, menurut Nelson, kerja-kerja mereka patut untuk diberikan penghargaan setinggi-tingginya.
“Keberadaan tenaga kontrak ini sangat membantu kinerja pemerinntahan. Mereka mingisi celah kosong dan kekurangan kinerja ASN. Misalnya guru, nakes dan tenaga teknis lainnya,” ucap Nelson.
Selebihnya, Nelson berharap agar semua tenaga kontrak dapat memanfaatkan gaji yang akan diterima nantinya dengan baik khususnya saat lebaran 1445 hijriah. (Abin/Gopos)