GOPOS.ID, GORONTALO – Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo terus mendorong kemandirian masyarakat di bidang ekonomi. Hal tersebut dikatakan Nelson agar masyarakat tidak ketergantungan dengan pasar murah.
Menurut Nelson, pelaksanaan pasar murah hanya dilakukan oleh pemerintah untuk membantu masyarakat sehingga ketergantungan akan pasar murah tidak akan menciptakan kemandirian.
“Terpenting saya ingatkan masyarakat jangan hanya menunggu pasar murah, tapi bagaimana kita mandiri memproduksi sehingga tidak perlu membeli lagi,” tegas Nelson, minggu (09/06/24)
Lebih jauh Nelson menerangkan kebutuhan harian yang dijual di pasar murah adalah pangan yang sebenarnya dapat dibudidayakan secara mandiri oleh masyarakat. Apabila hal ini dilakukan, maka masyarakat tidak perlu lagi antri dan berdesak-desakan.
“masyarakat sebenarnya dapat secara mandiri dalam memenuhi kebutuhan yakni dengan menanam bawang, cabai, hingga tomat di pekarangan rumah,” kata Nelson. (Abin/Gopos)