GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Bupati Bone Bolango menyatakan kesiapannya mendukung penuh Bone Bolango Fun Run yang akan digelar pada awal September mendatang.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Andika Wijaya Putra selaku Ketua Panitia ini bertujuan untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI dan sekaligus mempromosikan potensi pariwisata Bone Bolango.
Antusiasme masyarakat Bone Bolango dan Provinsi Gorontalo menjadi salah satu pendorong utama terselenggaranya acara ini. Andika menjelaskan, “Melihat semangat positif masyarakat, kami berinisiatif menggelar Bone Bolango Fun Run. Bone Bolango memiliki potensi wisata yang besar, seperti keberadaan hiu paus (whale shark), yang diharapkan mampu menarik peserta dari luar daerah.” Rencananya, acara ini juga akan dimeriahkan oleh bintang tamu.
Dukungan penuh dari Bupati Bone Bolango semakin memperkuat optimisme penyelenggara. Bupati menyatakan kesiapannya untuk berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah dalam mensukseskan event yang disebut-sebut sebagai perhelatan besar di “tempat matahari terbit di bumi serambi madinah” ini. Beliau menambahkan, “Apalagi ini melibatkan pelajar NU dan mahasiswa Bone Bolango, saya siap mengawal dan mendukung kegiatan ini.”
Andika menambahkan, “Minggu ini kami akan melaksanakan rapat panitia dan audiensi dengan beberapa instansi serta komunitas terkait untuk memastikan kelancaran acara.” Bone Bolango Fun Run diharapkan tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sebagai momentum promosi pariwisata dan kebanggaan daerah. (Gina/Gopos)