GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Wakil ketua sementara Dekab Bonbol Azan Piola memberikan mengapresiasi atas Desa Panggulo yang menjadi desa ramah perempuan dan perlindungan anak serta desa bersih dari Narkoba, Kamis (12-9-2024).
Kata dia, prestasi ini merupakan hal yang naik terutama di Kabupaten Bone Bolango agar tentunya bisa menjadi percontohan dari desa yang lain.
Dirinya mengatakan seebuah desa harus mampu mempertahankan agar tidak terjadi kekerasan terhadap perempuan dan juga perlindungan terhadap anak-anak.
Karena itu dihadapan sejumlah awak media, ia menaruh harapan supaya pencanangannya yang dilakukan ibu Bupati bisa diikuti oleh kecamatan dan desa-desa di tempat lain.Â
” karena ini penting sekali bahwa perlindungan perempuan itu dijamin oleh undang-undang oleh karenanya sangat tidak gampang desa Panggulo patut menjadi contoh, ” jelasnya. (Putra/Gopos)