GOPOS.ID, BANDAR LAMPUNG – Pemerintah pusat maupun daerah tengah gencar-gencarnya melakukan pemulihan ekonomi setelah lebih kurang dua tahun terpuruk akibat pandemi Covid-19. Pengembangan pelaku saha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), dinilai mampu meningkatkan pendapatan ekonomi nasional.
Wali Kota Gorontalo Marten Taha mengungkapkan, bahwa ada beberapa hal yang dibahas dalam Seminar nasional HUT Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) yang ke 22, Di Bandar Lampung. Yaitu kebangkitan ekonomi melalui kerjasama dengan berbagai pihak. Pemulihan ekonomi merupakan program prioritas pemerintah kota Gorontalo tahun 2022. Sehingga menurut Marten Apeksi mengambil bagian penting dalam membangkitkan perekonomian.
“Lebih dari 2 tahun ekonomi kita terpuruk Sehingga dalam rangka hari ulang tahun Apeksi yang ke-22 ini, kita seluruh Wali Kota Indonesia menjelang Rakernas nanti, pada bulan Agustus, kita membuat suatu pertemuan, yang pertama Indonesia Expo, menampilkan produk-produk yang dari seluruh daerah di Indonesia untuk di kolaborasikan dengan produk-produk lainnnya,” kata Wali Kota Gorontalo dua periode ini, Jum’at (27/5/2022).
Politisi Partai Golkar ini melanjutkan bahwa pertemuan dengan seluruh Wali Kota itu merancang kajian sekaligus merumuskan model pengembangan UMKM sektor perdagangan, dan sektor jasa di setiap kota yang ada di seluruh Indonesia. Seluruh stakeholder, Kementerian, pelaku usaha, juga akademisi turut dilibatkan.
“Kita mengambil tema itu untuk bisa menggerakkan ekonomi membangkitkan kembali perekonomian kita. UMKM itu banyak menyerap tenaga kerja lebih dari 90%, kemudian juga bahan-bahan kebutuhan pokok masyarakat itu banyak diproduksi oleh sektor UMKM. Dan yang ketiga UMKM ini bisa dikembangkan untuk bisa naik kelas, bahkan ada UMKM yang bisa memproduksi barang-barang yang bisa diekspor,” pungkasnya.(Sari/gopos)