GOPOS.ID, MARISA – Angka kemiskinan di Kabupaten Pohuwato pada 2022 mengalami penurunan. Bila sebelumnya pada 2021 berada di angka 18,08 persen kini angka kemiskinan di Pohuwato 2022 tercatat sebesar 17,87 persen.
Kepala Badan Statistik (BPS) Pohuwato, Puguh Raharjo, mengungkapkan pihaknya belum mengetahui persis faktor penyebab penurunan angka kemiskinan di Pohuwato. Saat ini data yang ada terjadi penurunan secara nominal dibandingkan tahun sebelunya.
“Saat ini angka kemiskinan pada tahun 2022 mengalami penurunan menjadi 17,87 persen, sebelumnya pada tahun 2021 angka kemiskinan sebesar 18,08 persen,” ujar Puguh, kepada Gopos.id, Sabtu (03/12/2022)
Olehnya berharap, mudah-mudahan tahun depan angka kemiskinan bisa menurun lagi, dengan adanya kebersamaan OPD berbagai program yang dijalankan.
“Nantinya hasil data BPS akan di laporkan ke Pemerintah Daerah (Pemda), terkait adanya penurunan angka kemiskinan di Pohuwato,” papar Puguh
Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, mengaku merasa bersyukur dengan adanya penurunan angka kemiskinan di Pohuwato, penurunan ini tentu atas kerja sama semua OPD serta dukungan dari seluruh lintas yang ada di daerah.
“Kebersamaan dan kerja sama kiranya terus kita lakukan untuk meraih sebuah usaha yang diharapkan, ini menjadi penyemangat kerja kita semua mencapai penurunan kemiskinan di daerah,” tutup Saipul.(Yusuf/Gopos)