GOPOS.ID, GORONTALO – Wajah Eran Timbuli dan Wety Nurdin berseri-seri. Pasangan suami-istri itu tersenyum lebar, ketika mendengar namanya anaknya dalam daftar lulusan Bintara Polri, Sekolah Polisi Negara (SPN) Gorontalo.
Ada rasa bangga sekaligus haru dialami Eran Timbuli dan Wety Nurdin. Sang buah hati tercinta, Mohamad Faisal Timbuli, kini resmi menyandang pangkat Brigadir Polisi Dua (Bripda). Lebih membanggakan lagi, sang putra sulung, tercatat sebagai lulusan terbaik SPN Gorontalo T.A 2019/2020.
Dalam kehidupan sehari-hari, Eran dan Wety adalah keluarga sederhana. Eran mencari nafkah dengan menjual jagung secara berkeliling. Jagung yang dijualnya itu bukanlah kepunyaan sendiri. Melainkan milik orang. Eran mengambil bagian dari keuntungan hasil penjualan. Sementara Wety, sehari-harinya menjalankan tugas sebagai ibu rumah tangga.
Perasaan Eran dan Wety sempat bimbang saat sang anak, Mohamad Faisal Timbuli, menyampaikan akan mendaftar menjadi siswa SPN Gorontalo. Namun tekad sang anak untuk menjadi seorang Bhayangkara telah kukuh. Eran dan Wety akhirnya merestui dan terus memanjatkan doa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Semoga impian sang buah hati bisa terwujud.
Baca juga: Dua Warga di Indonesia Positif Tertular Virus Korona
Doa yang senantiasa dipanjatkan Eran dan Wety terkabul. Senin (2/3/2020), Mohamad Faisal Timbuli, dinyatakan lulus dan menyandang predikat lulusan terbaik. Mohamad Faisal dilantik bersama 187 Bintara Polri oleh Kapolda Gorontalo Brigadir Jenderal Polisi Dr. Adnas, M.Si.
Di hadapan awak media, Bripka Mohamad Faisal Timbuli mengungkapkan rasa syukurnya atas capaian selama tujuh bulan dalam pendidikan di SPN Polda Gorontalo.
“Alhamdulillah cita-citakan saya tercapai, dan bisa membanggakan orang tua saya dengan lulus menjadi seorang anggota Bhayangkara Polri,” tuturnya.
“Walaupun saya dari keluarga kurang mampu, saya bisa membanggakan orang tua saya dengan keberhasilan saya menjadi anggota Polri,” sambung Faisal menambahkan.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Gorontalo AKBP Wahyu Tri Cahyono, SIK menyampaikan keberhasilan Mohamad Faisal dalam mengikuti dan menyelesaikan pendidikan merupakan anugerah dari Allah yang harus senantiasa disyukuri.
“Keberhasilan dalam menyelesaikan pendidikan ini, tidak terlepas dari doa dan dukungan keluarga, terutama orang tua. Tunjukkan sebagai personel Polri yang berprestasi, senantiasa menjaga kehormatan diri dan institusi. Serta menjadi teladan dan kebanggaan bagi masyarakat bangsa dan Negara,” ungkap Wahyu. (muhajir/gopos)