GOPOS.ID, BANGKA – ‘Moawota’ begitulah julukan yang diberikan oleh Alm. Indra Yasin (Bupati Gorontalo Utara saat itu), kepada Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias, Dandim pertama di Kodim 1314/Gorontalo Utara, Provinsi Gorontalo.
Julukan ‘Moawota’ yang diberikan itu berupa pesan dari adat leluhur Gorontalo yang artinya, sebagai Dandim pertama di Gorontalo Utara yang memiliki legenda filosofi, berkarakter berbudaya, tegas, lugas dekat dikenal serta mengenal dan dicintai rakyat Gorontalo Utara.
Letkol Arm. Firstya Andrean Gitrias sendiri dipercayakan mengemban jabatan Dandim di Kabupaten Gorontalo, Provinsi Gorontalo sejak 25 Juni 2019. Kurang lebih selama 1 tahun 7 bulan 27 hari, tepatnya pada 28 Januari 2021 dia dipindatugaskan ke Markas Besar (Mabes) TNI Angkatan Darat (AD).
Kini perwira menengah (pamen) ini, kembali dipercayakan menjabat Dandim 0413/Bangka (tipe A), menggantikan Kolonel Inf Deny Noviandi. Jabatan baru tersebut tentunya memberikan tantangan tersendiri bagi alumnus Angkatan Militer (Akmil) 2000.
Kenapa demikian, mengingat Kodim 0413/Bangka merupakan Kodim yang berada di kota besar (Dimtabes). Namun dengan kepiawaian yang dimilikinya mampu membawa Kodim 0413/Bangka lebih maju dari sebelumnya.
Ditambah lagi dengan kiprah dan pengalaman di dalam kemiliteran, jelas itu menjadi sebuah ukuran baginya dalam memimpin setiap satuan toritorial.
“Alhamdulillah saya mendapat kepercayaan menjabat Dandim lagi. Jelas dengan jabatan baru ini saya akan melanjutkan program yang sudah jalan. Terutama menjaga sinergitas dengan semua lapisan,” ucapnya.
“Apalagi baru berapa hari saya dilantik, sudah pasti masih akan menyesuaikan dengan anggota-anggota yang ada,” tambahnya.
Perlu diketahui Kodim 0413/Bangka, bagian dari jajaran Komando Resor Militer (Korem) 045/Garuda Jaya yang memiliki wilayah tugas di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. (Isno/gopos)