GOPOS.ID – Bakal calon anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Izhar Rasmin Wakiden, mendapat penghargaan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN). Itu setelah Izhar Rasmin Wakiden diumumkan sebagai Bacaleg yang memiliki relawan dan saksi terbanyak.
Pengumuman itu disampaikan pada DPP PAN melalui Badan Saksi Nasioanl (BSN) di sela-sela pelaksanaan workshop dan rakornas PAN yang dilaksanakan di Kota Semarang. Senin (26/2/2023).
PANWIL Provinsi Gorontalo, Izhar Rasmin Wakiden memimpin para Bacaleg DPR RI dengan relawan terbanyak se Indonesia. Dengan jumlah total 7.400, Izhar Rasmin Wakiden unggul dan mendapatkan penghargaan yang diberikan langsung oleh Ketua Umum PAN, Dr. H. Zulkifli Hasan. Pada kesemaptan itu Zulhas meminta para kader dan para bacaleg PAN untuk mengikuti jejak Izhar Rasmin Wakiden.
“Jadi bagaimana kami mendistribusikan bantuan dari DPP kalau tidak punya bukti berupa data? Contohlah mereka penerimaan penghargaan ini. Misalnya Izhar meminta logistik dan anggaran saksi kepada DPP. Maka kami akan kasih, karena kami sudah pegang datanya,” ujar Zulhas yang saat ini menjabat Menteri Perdagangan.
Sementara itu, Izhar Rasmin Wakiden mengaku bersyukur usai menerima penghargaan dari BSN. Menurutnya, hal ini tak lepas dari kerja keras tim pemenangan dan intensitas kunjungannya untuk menyapa masyarakat. “Terimakasih kepada tim pemenangan, para relawan yang telah berjuang. Penghargaan ini untuk mereka, atas perjuangan dan dedikasinya dalam menghimpun relawan dan saksi kami. Semoga ini adalah awal yang baik untuk meraih kemenangan di pileg nanti,” harapnya.
Izhar Rasmin Wakiden juga menyampaikan rasa terima kasih kepada Ketua DPW PAN Provinsi Gorontalo, Ir. H. Anas Jusuf M.Si yang senantiasa mendukung dan memberikan motivasi kepada dirinya dan tim relawan untuk selalu bekerja keras dalam memenangkan pileg mendatang.(adm-02/gopos)