GOPOS.ID, MARISA – Pani Gold Project bekerjasama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bumi Panua, menyelenggarakan pelatihan bagi tenaga kesehatan rumah sakit, untuk meningkatkan keterampilan mereka dalam mengoperasikan peralatan kesehatan.
Pelatihan ini ditujukan untuk meningkatkan keterampilan dalam mengoperasikan alat treadmill, dan EKG (elektrokardiogram), yang biasa dipakai dalam mengobservasi kesehatan jantung.
Pani Gold Project merupakan proyek pertambangan emas di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo yang dikelola oleh PT Puncak Emas Tani Sejahtera (PETS) dan PT Gorontalo Sejahtera Mining (GSM) di bawah PT Merdeka Copper Gold Tbk.
Direktur RSUD Bumi Panua, dr Yenni Ahmad, menyampaikan melalui bantuan peralatan kesehatan tersebut, pelayanan kesehatan masyarakat bisa ditingkatkan serta lebih terjaga.
“Alat treadmill dan peralatan kesehatan ini merupakan bantuan dari Pani Gold Project, sebagai bentuk komitmen membantu pemerintah Kabupaten Pohuwato,” ujar Yenni, Sabtu (21/01/2023)
Untuk itu, Yenni mengatakan bantuan peralatan dari perusahaan sangat membantu kelengkapan fasilitas di rumah sakit Bumi Panua, terdiri dari OAE Diagnostic, Clinical Middle Ear Analyzer, Clinical Audiometer, Treadmill System dan Spirometer.
“Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu melengkapi kelengkapan rumah sakit. Saat ini kami masih memerlukan banyak peralatan,” ungkap Yenni
Sementara itu, trainer Devi Ervina mengatakan, peralatan bantuan perusahaan ini merupakan alat baru dengan teknologi terbaru, karena itu tenaga kesehatan perlu diberi pelatihan.
“Para peserta antusias dalam mengikuti pelatihan dengan bersemangat, karena masih peserta yang banyak bertanya terkait kegunaanya,” tutup Devi.(Yusuf/gopos)