GOPOS.ID, ANGGREK – Kapolres Gorontalo Utara (Gorut), AKBP Juprisan Pratama Ramadhan Nasution, silaturahmi dengan para petani rumput laut yang ada di Desa Ilodulunga, Kecamatan Anggrek, Kabupaten Gorontalo Utara.
Kedatangan Kapolres di tengah-tengah masyarakat untuk mendengarkan berbagai keluhan. Termasuk persoalan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).
“Begitu banyak keluhan yang saya dengar langsung dari masyarakat saat turun di tengah-tengah masyarakat,” jelas Kapolres, Jumat (25/11/2022).
Lagi-lagi yang menjadi penekanan Kapolres ke masyarakat, bagaimana memberdayakan petugas keamanan di desa, seperti bhabinkamtibmas dan babinsa.
Dimana tugas dari mereka adalah memberikan pembinaan, ketika ada persoalan di setiap desa.
“Saya kira ketika ada persoalan masyarakat, bisa diselesaikan lewat musyawarah secara kekeluargaan dengan melibatkan bhabinkamtibmas dan babinsa setempat,” ujarnya. (Isno/gopos)