GOPOS.ID, LIMBOTO – Wakil Bupati Gorontalo, Hendra S Hemeto, mengimbau seluruh masyarakat Kabupaten Gorontalo memasang bendera Merah Putih selama Agustus, sebulan penuh di setiap halaman atau rumah. Pemasangan bendera dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-76.
“Ini sebagai bagian dari kita masyarakat Indonesia untuk memperingati hari kemerdekaan dan juga menghormati jasa para pahlawan,” ungkap Hendra saat dikonfirmasi, Selasa (3/8/2021).
Hendra mengatakan, hal ini penting dan pihaknya akan berkoordinasi dengan setiap pimpinan Desa, Kelurahan, dan Kecamatan di Kabupaten Gorontalo untuk memasang bendera.
Tak hanya itu saja Hendra mengatakan, pihaknya akan turun langsung memantau dan meninjau lokasi secara agar pemasangan bendera disetiap rumah bisa terlaksana dengan baik.
“Ini adalah wujud nasionalisme kita dan rasa cinta dalam memperjuangkan kemerdekaan,” tegas Hendra.
Dirinya menghimbau kepada masyarakat, agar nantinya bisa melakukan hal tersebut, walau perjuangan saat ini berbeda dengan masa lalu namun ini patut di lakukan.
“Tentunya kesadaran dalam diri masyarakat sangat diperlukan,” tandasnya. (Putra/Gopos).