GOPOS.ID, LIMBOTO – Perayaan Idul Adha 1442 H tinggal menghitung hari. Harga Sapi dan Kambing di Kabupaten Gorontalo mengalami peningkatan drastis. Harga dipatok berkisar antara Rp11,5 juta sampai Rp20 Jutaan. Bahkan ada yang capai Rp100 Juta.
Santo salah seorang pedagang sapi dan kambing asal Kecamatan Pulubala, mengungkapkan harga sapi dan kambing sendiri berbeda-beda. Tergantung besar dan kecilnya hewan yang akan di beli.
“Biasanya harga sapi mulai dari Rp10 Juta sampai Rp15 juta, Sapi Sumba mulai Rp20 sampai Rp35 juta, Limosin mulai dari Rp50 sampai Rp100 juta dan kambing biasa, mulai dari Rp2 juta sampai Rp5 juta, kalau kambing kasta, mulai dari Rp4 juta sampai Rp8 jutaan,” ungkap Santo, ditemui di pasar hewan kurban Kecamatan Pulubala, Rabu (14/7/2021).
Secara terpisah Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Gorontalo, Femmy Wati Umar mengatakan memang untuk Kabupaten Gorontalo sendiri harga sapinya meningkat mulai dari Rp11 Juta dan Rp20 jutaan bahkan ada sampai Rp100 Jutaan.
“Untuk yang paling mahal itu juga ada sapi kurban milik presiden diberikan tiap provinsi oleh presiden seberat 985 kilo yang dibeli dari Kabupaten Gorontalo,” katanya. (Putra/Gopos).