GOPOS.ID, SUMALATA TIMUR – Menterian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) dan Transmigrasi, Abdul Halim Iskandar memilih menginap di Pulau Dionumo, Desa Dembe II, Kecamatan Sumalata Timur, Kabupaten Gorontalo Utara, Sabtu (12/6/2021).
Abdul Halim tiba sekitar pukul 17.11 WITA dan disambut dengan secara adat yang di sebut Mopotilolo. Mopotilolo merupakan upacara adat yang dilakukan untuk menyambut pejabat negara yang baru pertama kali berkunjung ke Gorontalo.
Sebelum bertolak ke Pulau Dionumo, Abdul Halim masih menyerahkan bantuan berupa voucher sebesar 75 ke Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) melalui Kepala Desa Dembe II. Sekaligus memberikan penghargaan kepada perwakilan desa terbaik di wilayah Gorontalo Utara.
Pada kesempatan itu, ia mendorong kepada pemerintah daerah untuk terus berinovasi dalam mengembangkan potensi yang ada di setiap desa. Terutama desa-desa yang berada di daerah wilayah Teluk Tomini.
Baca Juga: Polres Gorontalo Kota, Buka Layanan Vaksinasi Gratis untuk Masyarakat
“Tadi saya bersama Gubernur dan penanggung jawab kawasan Teluk Tomini sudah berkomitmen untuk mengelola kawasan ini berbasis desa,” ucapnya saat memberikan sambutan.
Ia berharap apa yang menjadi program saat ini dapat memberikan contoh yang baik demi kemajuan daerah dan negara kedepan. Tentunya diawali dengan pemetaan potensi wilayah yang berpeluang.
“Mudah-mudahan ini menjadi percontohan secara nasional. Ada sekitar tiga ribu sekian akan ambil bagian di daerah masing. Diawali dengan pemetaan potensi dan peluang sehingga apa yang kita rencanakan bisa diwujudkan. Semoga masyarakat di wilayah tersebut menjadi sejahtera,” pungkasnya.
Dirinya menambahkan, agar masyarakat dapat mendukung program pemerintah daerah, dalam hal ini Bupati Gorontalo Utara.
“Mari kita dukung program beliau. Agar program yang belum terwujud, bisa diwujudkan hingga masa akhir jabatannya. Semoga niat dan cita-cita dan bisa diwujudkan,” tandasnya. (isno/gopos)