GOPOS.ID, GORONTALO – Kebakaran yang melanda sebuah rumah di Jl. Rusli Datau, Kelurahan Tanggikiki, Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo, diduga akibat arus pendek (korsleting) listrik. Sumber api penyebab kebakaran diduga berasal dari colokan listrik mesin cuci.
Kapolsek Kota Utara, Kota Gorontalo, Inspektur Polisi Satu (Iptu) Ricky P. Parmo, menjelaskan awal kebakaran diketahui berasal dari bagian belakang rumah. Tepatnya di bagian dapur. Api lalu merembet ke bagian lantai dua rumah.
“Material bangunan lantai dua yang terbuat dari kayu membuat api dengan cepat membesar,” ujar Iptu Ricky Parmo.
Baca juga: Rumah di Jalan Rusli Datau Dilalap Si Jago Merah, Suami-Istri Nyaris Terbakar
Menurut Iptu Ricky Parmo, keterangan pemilik rumah menyebutkan bila sumber api penyebab kebakaran diduga berasal dari mesin cuci. Kuat dugaan sumber api terjadi akibat arus pendek.
“Barang-barang yang berhasil diamankan adalah perabot rumah sepeti kursi, meja dan lemari,” ungkap Iptu Ricky Parmo.
Lebih lanjut, Iptu Ricky Parmo, menjelaskan rumah yang terbakar ditempati dua kepala keluarga (KK). Yakni Suleman Lamakaraka (56) bersama anaknya.
“Untuk kerugian kami belum bisa pastikan jumlahnya. Hari ini kami akan lakukan pendataan bersama Dinas sosial,” kata Iptu Ricky. (Sari/gopos)