GOPOS.ID, LIMBOTO – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo memastikan roda pemerintahan di tingkat desa akan terus berjalan. Oleh karena itu, para kepala desa (kades) terpilih hasil Pemilihan Kepala Desa 2021 akan segera dilantik.
Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo, pelantikan kepala desa terpilih akan dilaksanakan pada 6 Mei 2021. Kepala desa yang dilantik nantinya berjumlah 87 orang.
“pada hari itu juga saya akan SK-kan,” ungkap Nelson di Kantor Bupati Gorontalo usai melaksanakan Rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Fokopinda), Selasa (4/5/2021).
Nelson menjelaskan, pelantikan dilakukan sesuai prosedur yang ada dan pemberian SK (Surat Keputusan) sesuai yang telah terpilih. Jika ada beberapa desa yang mengalami masalah atau sedang dipersoalkan maka pihaknya akan menunda pelantikan Kepala Desa di desa tersebut.
“Tapi persoalannya harus melalui prosedur yang benar, dan kita tentu akan melakukan pending. Sejauh ini yang saya ketahui ada 2 desa yang dipersoalkan,” imbuhnya.
Bupati menegaskan, yang di maksud dengan prosedur yang benar yakni harus melalui prosedur hukum yakni seperti Peradilan Tata Usaha Negara (PTUN).
“Itupun harus terdaftar, kalau tidak terdaftar maka tidak jelas,” Pungkas Nelson.
Di tempat yang sama Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Nawir Tondako mengatakan, sesuai dengan arahan Bupati ada 89 Kepala Desa yang akan dilantik.
“Namun 2 desa yang dipersoalkan saat ini ialah Desa Hutabohu Kecamatan Limboto Barat dan Desa Moahudu Kecamatan Tabongo,” ucap Kadis.
Nawir mengatakan, nantinya pelantikan akan dilaksanakan di Gedung Kasmat Lahay Kabupaten Gorontalo pada 6 Mei sekitar jam 9 pagi. Pelantikan dilakukan dengan menerapkan penegakan protokol kesehatan.
“Yang diizinkan datang kepala desanya beserta istri, nanti bakal di Swab Antigen,” tegas Nawir.
Terakhir Nawir mengatakan, untuk pendukung para Kepala Desa terpilih untuk tidak hadir di saat pelantikan karena pihaknya akan melakukan live streaming agar pendukung dapat melihat pelantikan tersebut.
“Sekali lagi ini kita lakukan untuk menjaga penyebaran Covid-19,” tutupnya. (Putra/Gopos).