GOPOS.ID, LIMBOTO – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Gorontalo mempererat silaturahmi dengan sesama melalui pembagian bantuan.
Ketua DPC PPP Kabupaten Gorontalo Syam T Ase mengatakan pembagian sembako ini dilakukan kepada seluruh pengurus PPP. Khususnya kepada Ketua Serta Pengurus Anak Cabang (PAC) se-Kecamatan di Kabupaten Gorontalo.
“Menjelang Ramadan kita lakukan halal Bi halal untuk menyongsong kebersamaan dan silahturahmi antar kita,” ungkanya usai giat yang di langsungkan di Kantor DPC PPP Kelurahan Hunggalua Kacamatan Limboto Kabupaten Gorontalo, Minggu (11/4/2021).
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Gorontalo itu menjelaskan, ada sekitar 70 paket Bantuan berupa sembako yang dibagikan tak hanya kepada seluruh PAC namun nantinya akan dibagikan kepada masyarakat.
“Itu sudah menjadi tanggung jawab masing-masing fraksi, dan kami sudah lakukan dari kemarin dan puncaknya hari ini,” ucap Syam.
Syam berharap agar ramadhan tahun ini tak hanya dirinya tali semua elemen masyarakat mampu meraih takwa serta terus menjalin hubungan baik satu sama lain. (Putra/gopos)