GOPOS.ID, GORONTALO – Provinsi Gorontalo kembali ikut ambil bagian pada kompetisi Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2021. Empat kontestan diutus untuk tampil dan unjuk kebolehan dalam ajak tarik suara bergengsi di tanah air tersebut.
Salah satu kontestan, Narmarindi R. Batalipu. Remaja yang akrab disapa Rindi ini berasal Desa Tupa, Kecamatan Bulango Utara, Bone Bolango. Rindi akan tampil bersama tiga kontestan lainnya asal Gorontalo. Yakni Ansar dari Kabupaten Gorontalo, serta Revkal dan Rika dari Bolaemo. Keempatnya terpilih dalam audisi LIDA 2021 asal Provinsi Gorontalo.
Rindi yang saat ini duduk di bangku SMP memang memiliki hobi menyanyi dangdut. Bahkan sejak lama ia memimpikan ikut dalam audisi LIDA. Akan tetapi karena terkendala usia, maka baru pada tahun ini Rindi berkesempatan ikut audisi LIDA 2021.
Rindi mendapatkan info audisi LIDA melalui sosial media dan mengikuti audisi secara online.
“Saya hobi menyanyi dangdut, dulu pernah ikut audisi, namun umur belum memenuhi syarat, maka ditunda. Akhirnya kali ini sudah bisa, dan saya sangat bersyukur” ungkapnya, Selasa (9/3/2021).
Rencananya pada 13 maret 2021, Rindi bersama teman-temannya akan berangkat ke Jakarta untuk melanjutkan kompetisi.
Sebagai bentuk dukungan pemerintah Daerah kepada Rindi, Pemerintah Bone Bolango akan membantunya untuk berlaga dalam kompetisi tersebut.
“Audisinya online pada November 2021. Kemudian audisi selanjutnya yakni tatap muka pada Januari kemarin,” katanya.
“Alhamdulilah orang tua mendukung, begitu juga pemerintah daerah” imbuhnya Rindi.
Ketua Musisi Seniman Gorontalo (MSG) Provinsi Gorontalo Haris S. Tome mengatakan, dirinya bersama tim MSG bakal memberikan dukungan kepada rindi sebagai bentuk apresiasi kepada Rindi karena bakal membawa nama baik Provinsi.
“Kami sebagai perwakilan Musisi Gorontalo akan mendukung penuh kepadanya, Semoga nantinya Rindi dapat memberikan yang terbaik dan tentunya ada harapan Rindi dapat menjadi juara” tandasnya.(Putra/gopos)