GOPOS.ID, GORONTALO – Mantan Bupati Gorontalo, David Bobihoe, tutup usia, Kamis (16/7/2020) pukul 14.23 WITA. Suami Rahmijati Jahja itu meninggal dalam perawatan di Rumah Sakit Aleoi Saboe (RSAS) Kota Gorontalo.
Informasi yang dirangkum gopos.id, almarhum David Bobihoe mengalami panas pada Rabu (15/7/2020). Berselang beberapa saat, kondisi kesehatan David Bobihoe terus menurun. Hingga akhirnya drop, lalu pingsan.
Dari kediamannya di Limboto, Kabupaten Gorontalo, pria kelahiran Gorontalo, 30 Oktober 1955 itu, dilarikan ke Rumah Sakit Dunda, Limboto, Kabupaten Gorontalo pada pukul 19.00 WITA.
“Setelah dari Rumah Sakit Dunda, Limboto, dirujuk ke Rumah Sakit Aloei Saboe (RSAS) Kota Gorontalo,” kata Jhen Akib, adik kandung David Bobihoe.
David Bobihoe, dirujuk ke RSAS pada Kamis (16/7/2020) pukul 10.00 WITA. Setibanya di RSAS, bapak dua anak itu dirawat di ruang ICU. David Bobihoe menghembuskan napas terakhir pada pukul 14.23 WITA.(ari/gopos)
Catatan redaksi: Artikel ini telah mengalami perubahan pada Kamis (16/7/2020) pukul 15.20 WITA. Yakni pada paragraf ketiga, sebelumnya tertulis kalimat dilarikan ke Rumah Sakit Bunda, Kota Gorontalo menjadi kalimat Rumah Sakit Dunda, Limboto.