GOPOS.ID, GORONTALO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi (Deprov) Gorontalo, Nasir Majid, menyebut potensi kelautan dan perikanan di Kabupaten Gorontalo Utara cukup besar. Oleh karena itu, legislator Partai Gerindra itu meminta potensi perikanan tersebut tidak disia-siakan.
“Kita tidak boleh menyia-nyiakan potensi Kabupaten Gorontalo Utara, yang memiliki wilayah pengelolaan perikanan tangkap terbesar ke tiga. Selain itu, Gorut juga memiliki potensi budidaya perikanan dengan berbagai komoditas. Seperi, Udang Windu, Udang Vaname, Rumput Laut, Ikan Lele, Ikan Kerapu, Ikan Nila, Ikan Bandeng, Ikap Kakap, Lobster dan lain sebaginya,” ungkap Nasir kepada gopos.id, Jumat (12/6/2020).
Menurut Nasir, Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Kwandang dan Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) Gentuma bisa dimaksimalkan. Tujuannya untuk meningkatkan pendapatan masyarakat terutamana nelayan.
“Harapan selanjutnya adalah kita bisa memberikan sumbangsih impor ke seluruh negara-negara tujuan impor yang ada saat ini,” ujarnya.
Baca juga: Menteri KP Dorong Percepatan Pembangunan Kawasan Perikanan Budidaya yang Berkelanjutan
Di samping itu, Nasir turut mengapresiasi kehadiran Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo di Gorontalo, Kamis (11/6/2020). Kehadiran Edhy Prabowo, turut menyerahkan bantuan senilai Rp7,94 Miliar untuk peningkatan pembudidayaan perikanan di Provinsi Gorontalo.
“Semoga dengan hadirnya Menteri KKP di Kabupaten Gorontalo Utara bisa memberikan dukungan kepada Provinsi Gorontalo baik dari infrastruktur maupun pengembangan SDM dalam pengelolaan perikanan,” tandas Nasir.(muhajir/gopos)