GOPOS.ID, KOTA GORONTALO – Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie, menaruh perhatian besar terhadap pembangunan Kota Gorontalo. Bahkan orang nomor satu di Gorontalo itu, menyatakan akan memfokuskan dukungan pembangunan untuk Kota Gorontalo. Rusli Habibie menegaskan, Kota Gorontalo akan menjadi akhir pengabdian dirinya dalam kapasitas Gubernur Gorontalo.
Penegasan itu disampaikan Rusli Habibie pada kunjungan dan rapat kerja Pemprov Gorontalo bersama Pemkot Gorontalo, di aula rumah dinas Wali Kota Gorontalo, Selasa (4/2/2020). Menurutnya, ia menaruh perhatian serius terhadap Kota Gorontalo karena merupakan pusat sekaligus cerminan Gorontalo itu sendiri.
“Kota Gorontalo ini Ibu Kota Provinsi, wajah dari Kota Gorontalo. Untuk itu, Provinsi (Pemprov Gorontalo), akan memberikan dukungan penuh terhadap pembangunan di Kota. Agar Kota Gorontalo itu benar-benar mencerminkan kemajuan Gorontalo,” ujar Rusli Habibie.
Rusli Habibie menjelaskan, dukungan penuh dirinya terhadap pembangunan Kota Gorontalo bukan berarti mengabaikan pembangunan di daerah lainnya. Akan tetapi dirinya berkeinginan melihat perkembangan yang signifikan di Kota Gorontalo.
“Masa jabatan saya tinggal dua tahun lagi. Oleh karena itu saya akan menjadikan Kota Gorontalo sebagai akhir pengabdian saya,” tegas pria yang juga menjabat Ketua DPD I Partai Golkar Gorontalo itu.
Baca juga: Tiga Jalan Protokol di Kota Gorontalo Diperbaiki Tahun Ini
Terkait dukungan yang akan diberikan, Rusli Habibie menekankan kepada Pemkot Gorontalo agar memfokuskan program yang akan dilaksanakan. Hal itu penting agar dampak dan hasil yang dilaksanakan terlihat, serta bisa dirasakan oleh masyarakat.
“Difokuskan apa? Apakah pendidikan, kesehatan, atau infrastruktur. Dengan begitu kita bisa sinergikan dan hasilnya bisa terlihat,” kata Gubernur Gorontalo dua periode itu.
Lebih lanjut mantan Bupati Gorontalo Utara itu mengingatkan agar kepala daerah memfokuskan program yang bisa dicapai dalam rentang waktu kepemimpinan. Sebab masa kepemimpinan kepala daerah memiliki batasan waktu.
“Waktu menjabat kepala daerah itu terbatas. Oleh karena itu buat program yang diselesaikan sesuai dengan masa jabatan,” ucap Rusli Habibie menekankan.
Kucur Anggaran Rp209 M
Sementara itu, Pemprov Gorontalo kembali mengalokasikan dukungan anggaran pembangunan di Kota Gorontalo. Anggaran yang dialokasikan tahun ini senilai Rp209 miliar.
Alokasi anggaran itu diperuntukkan membiayai program pembangunan yang dilaksanakan di Kota Gorontalo. Mulai dari sektor pendidikan, kesehatan, ekonomi kerakyatan, hingga infrasktur.
Untuk pendidikan program yang akan dilaksanakan di antaranya pembangunan ruang kelas baru untuk SMA/SMK. Di sektor infrastruktur antara lain perbaikan jalan. Seperti Jl. Jhon A Katili (eks Andalas), Jl. H.B Yasin (eks. Jl. Agus Salim), penataan drainase hingga normalisasi sungai. (hasan/gopos)