GOPOS.ID, GORONTALO – Menteri Pariwisata (Menpar) RI Arief Yahya bersama rombongan dari Kementerian Pariwisata RI tiba di Gorontalo, Sabtu (5/10/2019). Kedatangan Menpar ke Gorontalo disambut dengan adat Mopotilolo di Bandara Djalaludin Gorontalo.
Mopotilolo merupakan upacara adat Gorontalo untuk menyambut pejabat negera yang baru pertama kalinya menginjakkan kaki di bumi Serambi Madinah.
Penyambutan dilaksanakan oleh para pemangku adat U Duluwo Limo Lo Pohalaa (dewan adat dari lima negeri adat Gorontalo).
Kunjungan Menpar di Gorontalo akan berlansung selama dua hari. Pada Sabtu (5/10/2019) siang ini. Menpar diagendakan akan melakukan pertemuan dengan Gubernur Gorontalo bersama bupati dan wali kota se Provinsi Gorontalo. Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan Celebes Toutism Meeting.
Baca juga: Rusli Undang Menpar Arief Yahya Hadiri Gorontalo Karnaval Karawo
Malam harinya Arief Yahya akan menghadiri Welcome Dinner dan peninjauan Cullinary Expo dalam rangka Gorontalo Karnaval Karawo tahun 2019.
Keesokan harinya, Minggu (6/10/2019) pagi, Menpar bersama rombongan akan berkunjung ke sejumlah destinasi wisata, di antaranya Lombongo, hiu paus di Botubarani, dan pendaratan Soekarno.
Siang harinya Menpar Arief Yahya akan membuka Gorontalo Karnaval Karawo 2019 yang masuk dalam 100 Calendar of Event Wonderful Indonesia Kemenpar RI. (rls/adm-01/gopos)