GOPOS.ID, GORONTALO – Calon Gubernur Gorontalo, Nelson Pomalingo berniat akan menjadikan wilayah Isimu jadi pusat sentra perdagangan.
“Saya jadi Gubernur, sentra perdagangan berada di Isimu,” teriak Nelson pada orasi politiknya, Selasa (8/10/2024) di Desa Botumoputi, Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo
Di hadapan massa pendukung, bupati dua periode ini menyampaikan bahwa seharusnya wilayah Isimu dibuat mall dan perhotelan.
“Kalau ditanya kepada saya, Kabupaten Gorontalo buat mall di Isimu dan buat hotel di Isimu,” kata Nelson.
Kenapa demikian, Nelson menjelaskan wilayah Isimu merupakan wilayah pertemuan dari berbagai penjuru kota/kabupaten yang ada di Sulawesi Utara dan Sulawesi Tengah.
“Hari ini buktinya sudah dimulai dengan keberadaan Korem dan itu dijaman saya sebagai bupati. Belum lagi pusat pergudangan Alfamart sudah berada di Isimu,” sebut Nelson.
Menurutnya, langkah-langka tersebut merupakan cara bagaimana melakukan perencanaan dalam pemulihan ekonomi masyarakat dan perubahan suatu derah.
“Masa depan yang kita lihat. Provinsi Gorontalo harus lebih maju lagi,” tegasnya. (Isno/gopos)