GOPOS.ID, GORONTALO – Masyarakat di Kecamatan Kabila Bone curhat ke Kapolres Bone Bolango terkait penggunaan sepeda listrik hingga KDRT, Jumat (21-6-2024).
Kapolres Bone Bolango, AKBP Muhammad Alli mengungkap beberapa masyarakat dilokasi Jumat curhat menyampaikan keluh kesahnya.
Beberapa diantaranya ialah terkait penggunaan sepeda listrik hingga Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT).
Kata Kapolres kegiatan Jumat curhat merupakan hal rutin yang dilaksanakan oleh pihak Polres Bone Bolango setiap Jumat.
“Beberapa hal yang kita sampaikan juga terkait aturan penggunaan helm yang harus ditegakkan, sepeda listrik serta beberapa hal lainnya,” ucap Kapolres.
Kata Kapolres pelaksanaan Jumat curhat ini merupakan sesi yang sangat ditunggu-tunggu masyarakat untuk saling sharing.
“Ini juga sebagai bagian dari silahturahmi kepolisian dan masyarakat,” tandasnya. (Putra/Gopos)