GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Distribusi surat suara Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mulai dilaksanakan jajaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Provinsi Gorontalo. Langkah awal distribusi dilakukan ke wilayah yang masuk kategori terjauh. Seperti oleh KPU Bone Bolango yang melakukan distribusi surat suara ke Kecamatan Pinogu.
Ketua KPU Bone Bolango, Sutenti Lamuhu mengungkap pelaksanaan kegiatan pendistribusian logistik KPU ke Kecamatan Pinogu dimulai pukul 09.00 WITA dari Desa Poduwoma Kecamatan Suwawa Timur dan diperkirakan sampai pada pukul 18:00 WITA.
“Diperkirakan membutuhkan waktu 9 Jam perjalanan,” ungkapnya dikonfirmasi, Ahad (11/2/2024).
Total Surat Suara untuk Kecamatan Pinogu sebanyak 7.855 lembar. Terdiri jenis Surat Suara Pilpres, Surat Suara DPR RI, Surat Suara DPD RI, Surat Suara DPRD Provinsi Gorontalo, serta Surat Suara DPRD Kabupaten Bone Bolango. Setiap jenis surat suara sebanyak 1.571 lembar.
“Unsur yang terlibat dalam pendistribusian logistik ke Pinogu yaitu, Kepolisian, TNI Bawaslu, Kesbangpol,” ucapnya.
“Distributor yang ikut sekitar 24 orang dengan upah/kotak Rp 1 juta, Pulang Pergi,” tambah dia.
Sekadar informasi, Kecamatan Pinogu merupakan salah satu kecamatan terjauh di Kabupaten Bone Bolango. Jarak tempuh menuju ke Kecamatan Pinogu memakan waktu lebih dari 9 jam. Akses menuju ke Kecamatan Pinogu hanya bisa dilalui dengan berjalan kaki atau menggunakan jasa ojek dengan kendaraan sepeda motor yang dimodifikasi secara khusus.(Putra/gopos)