GOPOS.ID, GORONTALO – Penjabat Gubernur (Penjagub) Gorontalo, Ismail Pakaya buka-bukaan soal kualitas aparaturnya yang disebutnya sebagai “Birokrasi Stunting”, di mana salah satunya terkait masalah disiplin.
“Ciri-ciri stunting itu ‘kan terlambat tumbuh? Jadi kalau ada birokrasi kesehatan yang sulit berkembang, sulit beradaptasi, sulit melakukan layanan prima dan layanan cepat, direformasi saja. Saya siap untuk mereformasi itu,” tegas Ismail saat membuka Rakerkesda tahun 2023, Rabu (14/5/2023).
Ciri-ciri lain birokrasi stunting adalah performa aparatur yang buruk. Bahkan berkali-kali Ismail Pakaya tak sungkan menyebut jika kondisi kantor Gubernur Gorontalo masih dalam keadaan kosong pada jam 8 pagi.
“Bagi birokrasi yang penampilannya buruk saya akan reformasi,” tegasnya.
Dikatakan Ismail, dengan melihat fenomena birokrasi stunting, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan pengkajian untuk kemungkinan melakukan mutasi para pejabat.(adm03/gopos)