GOPOS.ID, LIMBOTO – Partai Amanat Nasional (PAN) resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) di KPU Kabupaten Gorontalo, Jumat (12/05/23).
Ketua DPD PAN Kabupaten Gorontalo, Ningsih Nurhamidin menyatakan pihaknya siap untuk menguasai DPRD Kabupaten Gorontalo.
“Target kami mempertahankan atau menambah, bahkan kalau bisa menambah lebih jumlah kursi yang ada. Sudah pasti menang dengan jumlah kursi terbanyak,” kata Ningsih.
Ketua Fraksi PAN DPRD Kabupaten Gorontalo itu mengatakan, saat ini partainya menurunkan 30 persen pemain baru di Pemilu 2024.
Meski disebut pemain baru, keterlibatan mereka diyakini punya kontribusi besar dalam pencapaian target PAN di Kabupaten Gorontalo.
“Kami optimis menang dengan komposisi tersebut. Kami yakin dengan kemampuan dan kompetensi masing-masing kader kami yang sudah kami daftarkan hari ini,” katanya.
Selain itu, pada Pemilu kali ini PAN Kabupaten Gorontalo turut melibatkan unsur millenial sebanyak 17 persen.
Pada pemilu sebelumnya, PAN berhasil meraih empat kursi di DPRD Kabupaten Gorontalo.(Abin/Gopos)